klasifikasi tulang


A.fungsi skeleton/tulang
     sistem skeletal terbentuk dari sejumlah tulang dimana berfungsi untuk:
    • memberikan sanggahan dan bentuk tubuh.
    • memproteksi organ vital seperti otak, medulla spinalis, jantung dll.
    • membantu gerakan yang efektif dengan penyediaan struktur yang kaku 
    • tempat perlekatan otot.
    • tempat memproduksi sel sel darah dan mineral lainnya.
    • sebagai alat gerak pasif.
    • tempat menyimpan garam dan mineral lainnya.

B.tipe tipe skeleton/tulang
    • axial skeleton: yang membentuk tubuh bagian atas terdiri dari kurang lebih  80 buah tulang untuk kepala, thoraks, dan trunk.
    • appendicular skeleton: yang melekat pada axial skeleton dan terdiri dari kurang lebih 126 tulang dari extremitas, sehingga seluruhnya ada sekitar 206 buah tulang yang ada pada manusia.

C.klasifikasi tulang.
    • morfologi (bentuk)
      •  Os longum (tulang panjang): mempunyai korpus yang panjang dan dua buah ujung tulang yang biasanya melebar dan dibungkus oleh rawan sendi. contoh: humerus, femur dan ulna.
      • Os brevis (tulang pendek): merupakan tulang pada umumnya berukuran kecil, panjang dan lebarnya hampir sama. contoh: ossa carpalia dan ossa tarsalia.
      • Os planum (tulang gepeng): berbentuk lempengan lempengan. contoh: scapula dan tulang tulang tengkorak.
      • Os irregulare (tulang tidak beraturan): adalah tulang yang tidak termasuk tulang yang dijelaskan di atas contoh: vertebra dan tulang panggul.
      • Os pneumaticum (tulang berongga udara): mempunyai rongga rongga udara yang luas di bagian dalamnya, contoh: os maxillaris dan os ethmoidalis
      • Os sesamoidea (tulang seperti biji): perkembangan berasal seperti tendon pada tempat tempat gesekan dan  penyembuhan akibat tarikan tendon atau perubahan arah tarikan, contoh : patella dan piriformis.
    • histologi:
      • osseum
      • cartilago
    • ontologi.
      • osteogenesis desmalis
      • osteogenesis chondralis
    • lokalisasi:
      • skleton appendiculare
      • skleton axiale

D.struktur tulang.
    Secara makroskop terdiri dari substansia compacta dan substansia spongiosa.  Lapisan superfisial tulang disebut periosteum dan lapisan profunda disebut  endosteum. Pada bagian tengah os longum disebut  corpus. 

    Dari aspek pertumbuhan pada bagian tengah tulang di sebut diaphisis ujung tulang disebut epiphisis, dibentuk oleh cartilago dan bagian diantara keduanya adalah metaphisis tempat pertumbuhan memanjang dari tulang.



E. cartilago (tulang rawan)
    Cartilago merupakan jenis jaringan ikat yang khusus pada orang dewasa. Seperti jaringan ikat lainnya, cartilago juga mempunyai sel sel dan matriks tulan rawan yang padat dan elastis. Serabut serabut pada matriks selain merupakan serabut elastis yang panjang  dan tebal juga merupakan serabut serabut collagen yang halus.

    cartilago dapat dibagi menjadi tiga bagian berdasarkan serabut serabutnya:
      • cartilago hyalin: contoh : costa, persendian dan hidung
      • cartilago elasti: contohnya telinga luar dan epiglotis
      • cartilago fibrosa

1 comment:

Unknown said...

NJ casinos 2021 – Your guide to online casino gambling in
The casino also offers various 비트코인카지노 games that 출장안마 players can 토토 사이트 enjoy in-game for play at online 카지노 사이트 casinos. The best online casino 메리트 카지노 주소 NJ has an online