Ilustrasi pexels.com |
Masih menjadi momok yang menakutkan di kalangan masyarakat indonesia ketika ada anggota keluarga yang hendak mandi namun hari sudah malam.
Banyaknya mitos yang beredar seputar mandi malam dalam masyarakat seperti dapat menyebabkan rematiklah , paru paru basahlah, atau penuaan dini seakan menghantui dan memang itu adalah sebuah larangan yang wajib di patuhi.
Sepulang kerja misalnya, ketika berkeringat, badan jadi bau dan pengap karna polusi sehingga rasanya ingin mandi saja, namun karena hari sudah malam maka niat tersebut tidak jadi hanya karena sebuah mitos.
Dari beberapa sumber terpercaya yang saya baca memang di katakan bahwa itu semua hanyalah mitos. Dan memang sejauh ini belum ada penelitian yang cukup kuat membuktikan bahayanya mandi malam bagi orang yang sehat atau saat tubuh lagi fit.
Dilansir dari klikdokter.com, saya rasa cukup jelas bahwa sebenarnya mandi malam itu diperbolehkan asalkan harus memperhatikan kondisi tubuh sendiri dan kondisi lingkungan pada saat itu.
Kondisi tubuh yang dimaksudkan adalah apakah lagi sakit atau kurang enak badan sedangkan kondisi lingkungan yang dimaksud adalah apakah pada saat itu udara lagi dingin atau tidak serta apakah air yang akan dipakai untuk mandi malam lebih dingin dari suhu tubuh kita.
Jika hal yang telah disebutkan di atas sesuai dengan situasi saat mau mandi malam maka saya sarankan untuk menundanya dulu karena apabila dipaksakan untuk mandi maka akan berdampak pada menurunnya imunitas dan menyebabkan mudah sakit seperti pilek.
Jika hendak mandi malam, hendaklah gunakan air hangat. Ada banyak manfaat yang dapat dirasakan ketika mandi malam menggunakan air hangat selain membuat badan lebih bersih diantaranya;
1. Memberikan kesegaran lebih
2. Dapat mengatasi insomnia
3. Menurunnya tekanan darah
No comments:
Post a Comment